Sabtu, 28 Maret 2015

Kondisi If Then, If Then Else, Select Case Pada Visual Basic (VB)

Pada kesempatan ini saya akan menjelaskan sedikit tentang If Then, If Then Else, dan Select Case. Apa yang dimaksud dengan If Then, If Then Else, dan Select Case ? Mereka merupakan suatu kondisi pada Visual Basic (VB). Apa itu Kondisi ?. Kondisi adalah sebuah pernyataan yang dapat menganalisa suatu keadaan dan mengambil keputusan berdasarkan hasil kondisi yang diseleksi.  Berikut penjelasannya:
  • If Then
If Then adalah suatu kondisi dimana pada kondisi ini hanya akan memproses satu kondisi dan kondisi tersebut apabila bernilai benar. If Then memiliki bentuk umum :
If (kondisi) Then
(statement)
End If




Dari bentuk umum tersebut jelas If Then hanya menyeleksi satu kondisi saja. Berikut contoh program(coding) untuk memperjelas pemahaman tentang If Then:
nilai=70
If (nilai<=100) Then
Print "Nilai Anda : ";nilai
End If





Output dari coding tersebut adalah "Nilai Anda : 70" karena 70 memenuhi kondisi If Then yaitu kurang dari sama dengan 100.

  • If Then Else
If Then Else adalah suatu kondisi dimana kondisi ini hanya menyeleksi satu kondisi saja, namun kondisi ini memiliki dua statement, yang artinya program akan tetap berjalan walaupun kondisi bernilai salah. Pada kondisi ini apabila kondisi bernilai false maka akan menjalankan statement Else. Berikut bentuk umum dari If Then Else
If (kondisi) Then
(statement)
Else: (statement else)
End If





If Then Else biasa dipakai untuk menentukan ganjil atau genap kah suatu bilangan bulat. Berikut contoh program yang memanfaatkan kondisi If Then Else untuk menentukan ganjil/genap suatu bilangan:
Private Sub Command1_Click()
Dim bilangan As Integer
bilangan = Text1.Text
If (bilangan Mod 2) = 0 Then
Label1.Caption = Text1.Text + " Adalah Bilangan Genap"
Else: Label1.Caption = Text1.Text + " Adalah Bilangan Ganjil"
End If
End Sub









Dari coding tersebut dapat kita pahami bahwa apabila hasil bagi bilangan dengan dua adalah nol maka akan merubah Caption dari Label1 menjadi "(isi dari Text1) Adalah Bilangan Genap". Jika Tidak maka akan merubah Caption dari Label2 menjadi "(isi dari Text1) Adalah Bilangan Ganjil". Dimana bilangan adalah integer yang nilainya diambil dari isi dari Text1.

  • Select Case
Select Case adalah suatu kondisi dimana kondisi ini akan menyeleksi lebih dari sama dengan satu kondisi. Select Case biasa digunakan untuk menyeleksi beberapa kondisi, biasanya Select Case digunakan untuk menyeleksi 3 atau lebih kondisi. Berikut bentuk umum dari Select Case
Select [ Case ] testexpression
    [ Case expressionlist
        [ statements ] ]
    [ Case Else
        [ elsestatements ] ]
End Select






Langsung saja kita terapkan Select Case pada program sederhana, yaitu program kode kampus. Dimana program ini akan menampilkan letak atau nama kampus sesuai dengan kode yang dimasukan.
Private Sub Command1_Click()
Dim kode As String
kode = UCase(Text1.Text)
Select Case kode
    Case "J1"
        Label1.Caption = kode + " Adalah Kampus Kalimalang"
    Case "J2"
        Label1.Caption = kode + " Adalah Kampus Al-Azhar"
    Case "J3"
        Label1.Caption = kode + " Adalah Kampus Kalimas"
    Case "J4"
        Label1.Caption = kode + " Adalah Kampus Kemang"
    Case "J5"
        Label1.Caption = kode + " Adalah Kampus Cakung"
    Case Else
        Label1.Caption = "Kode Kampus Tidak Valid"
End Select
End Sub 
















Maksud dari coding tersebut adalah Select Case akan menyeleksi variable kode, dimana nilai dari variable code adalah Ucase(Mengkapitalkan Huruf) dari isi dari Text1. Pada coding diatas ada lima kondisi dan enam statement. Dimana kondisi dan statement tersebut adalah :

  • Apabila nilai dari variable kode adalah J1 maka akan mengubah Caption dari Label1 menjadi "J1 Adalah Kampus Kalimalang".
  • Apabila nilai dari variable kode adalah J2 maka akan mengubah Caption dari Label1 menjadi "J2 Adalah Kampus Al-Azhar".
  • Apabila nilai dari variable kode adalah J3 maka akan mengubah Caption dari Label1 menjadi "J3 Adalah Kampus Kalimas".
  • Apabila nilai dari variable kode adalah J4 maka akan mengubah Caption dari Label1 menjadi "J4 Adalah Kampus Kemang".
  • Apabila nilai dari variable kode J5 maka akan mengubah Caption dari Label1 menjadi "J5 Adalah Kampus Cakung".
  • Apabila tidak memenuhi kelima kondisi diatas maka akan mengubah Caption dari Label1 menjadi "Kode Kampus Tidak Valid".
Selesai sudah kita membahas tentang kondisi (If Then,  If Then Else, dan Select Case) apabila anda belum mengerti atau ada kritik maupun saran bisa anda sampaikan via komentar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar